Grand Opening

Sebuah toko pakaian baru akan mengadakan pembukaan perdana dengan diskon 70%, dan iklan yang dilancarkan selama sepekan ternyata sangat berhasil. Pada hari pembukaan, sejak pukul 7 pagi orang-orang sudah penuh sesak berjejalan di depan pintu toko yang masih tertutup.

Tiba-tiba ada seorang bapak gemuk yang pendek berusaha sekuat tenaga menerobos antrean yang padat untuk mencapai pintu toko.

Ketika ia baru saja mendekati pintu toko, ia didesak lagi ke belakang oleh orang-orang yang marah karena ia telah main serobot. Alhasil, ia kembali lagi ke barisan belakang.

Bapak itu kembali lagi mencoba sekuat tenaganya untuk maju ke depan. Setelah berhasil mencapai dekat pintu masuk, kembali lagi ia terdorong sampai ke barisan paling belakang.

Akhirnya, dengan sangat jengkel si bapak berteriak:

“Sekali lagi aku didorong ke belakang, aku tidak akan membuka pintu toko ini!!!”

Alexoah YT
Mantan Kalong yang hobi mengetik (coding, blogging), sekarang pun masih hobi mengetik dan sharing meme di sosmed tertentu.

1 Comment

Comments are closed.